Membuat Page

Langkah – langkah membuat page baru :

  1. Masuk kedalam WordPress Dashboard anda.

  2. Klik menu Pages tab.

  3. Klik menu Add New sub-tab.

  4. Mulailah mengisi semua Kolom yang disediakan: Isikan judul postingan di kolom bagian atas, kemudian isikan konten artikel anda di kolom editing post (artikel) yang berada di bawah kolom judul.

Berbeda halnya dengan post (artikel), di dalam page ini tidak ada kolom kategori dan tags serta kolom excerpt. Namun di dalam page terdapat kolom Page Attributes.
Di dalam page attribute ini, dapat digunakan untuk membuat halaman induk dan juga untuk page templating. Kolom Page attributes ini berada disebelah kanan kolom editor dan di bawah kolom publish.

  1. Page Attributes.

    Anda dapat membuat halaman yang memiliki tingkatan (hierarki). Contohnya anda mempunyai sebuah halaman “Tentang”, dan dibawah halaman tentang ada beberapa halaman lagi seperti “Tentang Perusahaan” ataupun “Tentang Karir”. Maka dalam urutanya dalam URL anda terlihat seperti:
     https://domainanda.com/tentang/
     https://domainanda.com/tentang/tentang-perusahaan/
     https://domainanda.com/tentang/tentang-perusahaan/divis-keuangan/

    Untuk banyaknya tingkatan tidak ada batasan nya.

  2. Template.

    Beberapa tema memiliki beberapa template tambahan yang dapat digunakan sesuai dengan bentuk dan fungsinya. Untuk mengetahui apakah tema tersebut membunyai tambahan atau tidak, anda bisa melihat nya di kolom Page Attributes.
    Pelajari lebih lanjut tentang Page Template yang tersedia.

  3. Order.

    Pilihan ini digunakan untuk menyusun urutan halaman yang akan ditampilkan. sebagai contohnya anda mempunyai 3 halaman didalam website anda: blog, home, dan shop.
    Dan anda ingin mengurutkan halaman tersebut sesuai dengan kebutuhan anda, contohnya akan diubah menjadi seperti : Home, Blog, Shop. Maka yang perlu anda lakukan adalah mengisi pilihan order ini dengan nomor urut (numeric) 1,2,3 dan seterusnya.